Le Corbusier: Villa Savoye (1931)

Ideas
1 year ago

Dirancang sebagai  “a house is a machine for living in” dan me-representasikan "five points of a new architecture", dan pada abad ke 20 menjadi ikon arsitektur modern dan "museum" yang didedikasikan untuk kehidupan dan karya Le Corbusier.

Events Architecture

Villa ini merupakan tempat peristirahatan pedesaan yang dibangun pada tahun 1928 untuk pasangan Pierre Savoye dan Eugénie (istrinya) di Poissy, Prancis.

Le Corbusier menyematkan Villa Savoye sebagai ‘a house is a machine for living in atau mesin sebagai rumah’. Inspirasinya adalah mobil, Le Corbusier membayangkan bahwa setiap desain rumahnya mewujudkan efisiensi dan peran penting pada kegiatan sehari-hari penghuninya. Villa Savoye tonggak pengaruh metode Le Corbusier dalam konstruksi yang dikenal dengan "five points of a new architecture". Villa Savoye menerapkan penggunaan beton bertulang untuk pilotis, taman atap, desain denah terbuka, jendela horizontal, dan desain fasad bebas. Menjadikan Villa Savoye sebagai karya ikonik dan menjadikannya preseden karya arsitektur modern.

Bila dilihat dengan lebih detail keunikan terlihat pada lengkungan desain lantai dasar, dipicu oleh pergerakan mobil memasuki interior rumah, serta garasi dengan kapasitas tiga mobil pada tahun 1930 (jauh lebih besar dari saat ini) yang menggantikan ruang yang sebelumnya ditempati oleh istal kuda. Pada lantai dasar, di bagian depan terdapat aula yang dicat putih. Pemilihan cat putih mencerminkan perhatian Le Corbusier akan isu kebersihan dan kesehatan. Pada konteks waktu pembangunan Villa Savoye, di Eropa sedang terjadi epidemi akibat kepadatan penduduk era itu. Hal ini menjelaskan banyaknya toilet dan wastafel dalam villa.

Rumah ini dihuni oleh pemiliknya untuk waktu yang singkat dan terbengkalai selama invasi Jerman ke Prancis pada tahun 1940. Kondisi villa kian memburuk pasca Perang Dunia II akibat terkena bom. Pemerintah Prancis merestorasi villa pada tahun 1963-1997, dan mencanangkannya sebagai “monumen bersejarah" tahun 1964.

Saat ini villa menjadi ikon arsitektur modern dan "museum" yang didedikasikan untuk kehidupan dan karya Le Corbusier, dan menerima ribuan kunjungan per tahun, kebanyakan arsitek dan mahasiswa.

 

Related
Ideas
2 years ago
98 Memory Lane: Monumen Kerusuhan Mei 1998
Design Public Spaces
Ideas
2 years ago
USU Student Activity Center
Design Student Projects
Ideas
1 year ago
Nenun Ruang Student Project Submission
Design Education
168 Comments
A
Login to leave a comment. Sign In ?